KOL GORENG ENAK ! TAPI BEGINI BURUKNYA JIKA SERING SERING MAKAN
Kol goreng semakin populer dan disukai orang Indonesia akhir-akhir ini. Sayuran ini biasanya menjadi menu lalapan yang umum ada di pecel lele atau ayam penyet.
Sayuran kol sebenarnya memiliki segudang manfaat untuk kesehatan tubuh. Kol mentah mengandung zat antikanker dan dapat menurunkan risiko kanker, karena terdapat senyawa sulforaphane. Selain itu, kandungan apigenin dalam sayur kol mentah dapat membantu mengobati kanker payudara.
Namun, hal ini tidak berlaku pada kol goreng. Kol goreng sangat tidak baik bagi kesehatan apabila dikonsumsi terlalu banyak.
Dampak buruk kol goreng bagi kesehatan dapat menimbulkan berbagai penyakit. Terlebih, jika sayur ini dimasak dengan minyak, yang tentunya akan memicu kolesterol tinggi. Proses penggorengan akan menghancurkan dan menghilangkan beberapa jenis vitamin yang terkandung pada kol, seperti vitamin A, B, C, dan K.
Meningkatkan Risiko Penyakit Jantung
Dampak buruk kol goreng bagi kesehatan yang pertama adalah dapat meningkatkan risiko penyakit jantung. Kol mentah sebenarnya bermanfaat bagi kesehatan jantung lantaran tidak mengandung kolesterol dan lemak jenuh yang berbahaya.
Namun apabila digoreng dengan suhu yang tinggi, sayuran ini akan menyerap sebagian minyak goreng. Kandungan lemak jenuh serta kolesterol jahat (LDL) dalam minyak goreng dapat menyebabkan gangguan kesehatan, seperti obesitas dan serangan jantung.
Rentan Terkena Stroke
Kadar kolesterol buruk yang cukup tinggi juga akan membuat kamu terkena penyakit lainnya, seperti stroke. Hal ini tentu membuat kamu harus berpikir ulang untuk mengonsumsi kol goreng ini.
Bahkan seperti yang telah disebutkan sebelumnya, lemak jenuh dapat membuat kamu mengalami obesitas. Sehingga akan lebih baik jika kamu memilih kol mentah untuk dijadikan lalapan makanan ketimbang kol goreng.
Obesitas
Selain itu, seperti yang telah disinggung sebelumnya, dampak buruk kol goreng selanjutnya adalah dapat menyebabkan obesitas. Kol goreng sangat tidak dianjurkan bagi kamu yang ingin memiliki berat badan ideal. Sayuran ini dapat menambah berat badan.
Kol yang digoreng otomatis akan mengandung lemak jenuh dan kolesterol jahat lantaran dapat menyerap kandungan tidak sehat dari minyak.
Memicu Kanker
Dampak buruk kol goreng bagi kesehatan berikutnya adalah dapat memicu kanker. Kol atau kubis yang digoreng terlalu lama juga dapat menimbulkan komposisi amina heterosiklik yang berfungsi karsinogenik. Senyawa itulah yang akan menjadi pemicu sel kanker.
Sehingga seseorang yang gemar mengonsumsi kol goreng akan rentan terserang penyakit kanker. Apalagi, jika minyak yang digunakan untuk menggoreng kol telah dipakai berkali-kali.
Proses menggoreng kol atau kubis dengan suhu panas dan disertai minyak yang telah digunakan berkali-kali dapat membuat kol mengalami oksidasi, sehingga kandungan radikal bebasnya akan meningkat.
Tidak Baik untuk Kulit
Selain itu, dampak buruk kol goreng selanjutnya berkaitan dengan kesehatan kulit. Kol goreng tidak baik bagi kesehatan dan kecantikan kulit. Pada dasarnya, kulit membutuhkan ragam nutrisi yang terkandung dalam sayur kol. Namun jika kol digoreng, nutrisi tersebut akan hilang.
Menggoreng kol juga dapat membuat dapat membuat kulit mudah berminyak dan berjerawat. Kol goreng juga akan menambah sel mati pada kulit, sehingga akan mengalami penuaan dini.
0 komentar:
Posting Komentar